Dinas Tenaga Kerja Gelar Forum Komunikasi HILLSI Tahun 2024

Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Sleman menggelar Forum Komunikasi HILLSI pada 23 April 2024 di LPK Talenta Mulia Jl. Jenengan Raya No.100 Maguwoharjo, Depok, Sleman. Kegiatan tersebut dilaksanakan secara luring dan diikuti oleh 50 peserta yang terdiri dari pimpinan/pengelola LPK dan pengurus HILLSI.

Kepala Dinas Tenaga Kerja, Sutiasih S.P., M.M mengatakan Dinas Tenaga Kerja senantiasa menggandeng HILLSI untuk saling bekerjasama dalam memberikan masukan atas kebutuhan keterampilan di pasar tenaga kerja.

“Saya harap kolaborasi antara Pemerintah dengan HILLSI dapat lebih baik. Disnaker Sleman selaku perwakilan Pemerintah, selalu terbuka untuk memberikan bantuan dan dukungan terutama dalam pengembangan kerja sama ketenagakerjaan dalam rangka mewujudkan SDM Sleman yang unggul dan berdaya saing,” papar Sutiasih.

Pada kesempatan ini, Dinas Tenaga Kerja menghadirkan Jeshi Audina sebagai narasumber dari Kementerian Ketenagakerjaan RI untuk memberikan sosialisasi verifikasi akun kelembagaan pada website kelembagaan.kemenaker.go.id. Verifikasi akun kelembagaan dilakukan untuk menampilkan data lembaga pelatihan yang benar dan lengkap pada dashboard kelembagaan. Diharapkan dengan adanya sosialisasi tersebut, LPK di Kabupaten Sleman dapat mendaftarkan lembaganya pada website kelembagaan Kemenaker RI.

Sementara itu, pengurus HILLSI yang diwakili Hartono, S.Pd memaparkan kolaborasi antara HILLSI dan Disnaker Sleman selama ini telah terjalin dengan baik. Adapun beberapa kegiatan yang telah dilakukan HILLSI, diantaranya ; visitasi perijinan dan pengendalian mutu LPK, pendampingan bantuan program pelatihan serta kegiatan yang mendorong kemajuan lembaga pelatihan di Kabupaten Sleman.

Artikel Dinas Tenaga Kerja Gelar Forum Komunikasi HILLSI Tahun 2024 pertama kali tampil pada DINAS TENAGA KERJA.