DTM SV UGM dan PERTAABI Bahas Penguatan Kerja Sama Tridarma dan Pengembangan Bidang Alat Berat

Yogyakarta, 14 November 2025 — Departemen Teknik Mesin (DTM) Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada mengadakan pertemuan dan diskusi strategis dengan Persatuan Tenaga Ahli Alat Berat Indonesia (Pertaabi) untuk memperkuat kolaborasi di bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Kegiatan berlangsung di Ruang Sidang DTM SV UGM, dihadiri oleh pimpinan departemen, program studi, serta jajaran pengurus […]