PT Magma Sigma Utama (PT MSU) adalah anak perusahaan dari Hasnur Group yang bergerak di bidang logistik dan transportasi batubara. PT MSU juga fokus pada jasa transportasi dan trucking, manajemen proyek 4th Party Logistic, dan layanan logistik pendukung lainnya. Selain itu, PT MSU memiliki komitmen terhadap Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) sesuai dengan standar ISO 45001.
Hasnur Group merupakan suatu grup usaha yang didirikan oleh pengusaha asli Kalimantan, yaitu Almarhum H. Abdussamad Sulaiman HB beserta istri beliau Almarhumah Hj. Nurhayati yang merintis usaha di bidang angkutan sungai sebagai cikal bakal berdirinya Hasnur Group pada tahun 1966. HASNUR merupakan gabungan nama dari H. Abdussamad Sulaiman HB (HAS) dan Hj. Nurhayati (NUR).
Kegiatan usaha Hasnur Group yang dimulai dari angkutan sungai, galangan kapal, dan sektor kehutanan terus tumbuh dan berkembang ke berbagai sektor usaha antara lain pertambangan batubara, jalan dan terminal khusus batubara, agribisnis, transportasi, pelayaran, konstruksi, klub sepakbola profesional, media massa, dan pendidikan sekolah olahraga. Selain menjalankan bisnis usaha, Hasnur Group juga aktif dalam kegiatan sosial melalui Yayasan Hasnur Centre yang menaungi beberapa institusi pendidikan mulai dari pendidikan usia dini sampai dengan tingkat perguruan tinggi di Kalimantan Selatan.
SHE Administration
Kualifikasi:
Perempuan, maks. 30 Tahun.
Pengalaman min. 1 Tahun di bidang yang sama.
Pendidikan min. SMA/SMK/Sederajat.
Memiliki pemahaman terkait peraturan K3.
Terbiasa menggunakan Microsoft Office.
Memiliki motivasi kerja, cepat beradaptasi dan komunikasi yang baik.
Domisili Kalimantan Selatan lebih diutamakan.
INFO LOWONGAN LAINNYA, DAPAT DITEMUKAN DI: T.ME/DISNAKERJA